Ciri-ciri Toxic Parents yang Perlu Diketahui
1. Selalu mementingkan diri sendiri
Alih-alih berusaha keras dalam memenuhi kebutuhan Si Buah Hati dengan baik, orang tua yang toxic cenderung selalu mengabaikan secara emosional, narsis, tidak peduli hal-hal yang dibutuhkan anak-anaknya, tidak memiliki empati terhadap orang lain, dan menganggap pendapatnya yang paling benar.
2. Melakukan kekerasan fisik dan verbal
Orang tua yang toxic juga seringkali melakukan kekerasan, baik fisik maupun verbal. Mereka memiliki emosi yang tidak stabil, sehingga mudah marah, sering berteriak mengancam, menyalahkan orang lain, bahkan tak segan untuk memukul anak-anaknya.
3. Perilaku manipulatif
Mereka akan memanfaatkan rasa bersalah atau perlakuan diam untuk mengendalikan Si Buah Hati. Bahkan, orang tua yang toxic juga suka untuk memutarbalikkan kebenaran untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan (bersikap seolah-olah mereka adalah korbannya).
4. Suka mengatur
Orang tua yang toxic cenderung menerapkan pola pengasuhan otoriter yang memanfaatkan rasa takut anaknya untuk membuat mereka mematuhi semua perintahnya. Jika melanggar peraturan, anak-anak akan menerima hukuman yang keras.
5. Tidak menghargai batasan privacy
Kebiasaan orang tua yang suka mengatur pada akhirnya juga membuat mereka menjadi seseorang yang tidak bisa menghargai batasan karena merasa memiliki kuasa penuh atas anak-anaknya.
Sumber : dancow.co.id